Pada masa yang akan datang, akan tiba saatnya si kecil tumbuh dewasa dan tak lagi tinggal bersama Bunda. Tapi yang namanya orangtua, dimata kita mereka akan selalu jadi anak kecil yang perlu kita perhatikan dan pastikan baik-baik saja. Nah, sebelum masa itu tiba. Ada beberapa hal yang sejatinya wajib Bunda ajarkan pada anak, sebagai bekal dasar untuk Ia menjalani hidupnya kelak. Kira-kira, apa saja ya?
1. Belajar untuk Bangun Pagi Tepat Waktu

Salah satu kebiasaan yang perlu dan wajib Bunda ajarkan sedari dini yakni kebiasaan untuk bangun pagi. Hal ini penting Bun, karena kebiasaannya bangun pagi, akan membuat anak belajar menghargai waktu. Jika ia telat bangun, maka ada hal lain yang juga akan telat ia lakukan.
Pelan-pelan ia akan lebih memperhatikan waktu tidurnya, kegiatan lain yang akan atau harus ia lakukan setelah bangun, hingga pembagian waktu lain yang maasuk dalam perencanaan waktu yang ia miliki. Walau beberapa anak susah untuk bangun pagi, tapi kebiasaan ini wajib bunda tanamkan sedari dini.
2. Merapikan Tempat Tidur Setelah Bangun

Selain kebiasaan bangun tidur, merapikan tempat tidurnya selepas bangun, jadi sesuatu yang juga kelak mempengaruhi masa depan dan keberhasilan anak. Kebiasaanya ini akan jadi kemampuan yang bisa mempengaruhi hal-hal lain dalam hidupnya.
Tidak hanya pada tempat tidur saja, tapi juga pada aspek lain dalam hidupnya. Entah itu penampilannya, tempat ia belajar, tempat ia bekerja, dan berbagai aspek lain dalam hidupnya. Jadi, jika ada sesuatu yang tidak rapi, nalurinya akan bergerak untuk membereskannya.
3. Membersihkan dan Mengatur Barang-barang Pribadinya

Saat masih kecil, mungkin akan sangat wajar jika mainan atau barang-barang Bunda yang merapikan. Nah, memasuki usia 5 tahun, Bunda bisa mulai memberikan ajaran kepada si kecil untuk terbiasa menyimpan atau membersihkan barang-barang pribadi miliknya.
Mulai dari mainan, buku-buku, dan barang lain yang ia miliki. Kebiasaan ini akan jadi tanggung jawab yang ia ingat hingga dewasa. Sehingga ia akan terbiasa untuk hidup bersih dan rapi.
4. Memahami Tata Krama dalam Kehidupan Sosial

Sopan santun atau tata krama adalah hal penting lain yang wajib dan harus Bunda ajarkan sedari dini. Jangan sampai si kecil bersikap sembarangan, dan berlaku tak sopan kepada orang yang lebih tua atau orang lain yang berada di lingkungan sosialnya. Ajarkan, bagaimana ia harus bersikap pada mereka yang lebih tua, apa sapaan yang harus dipakai, hingga gerak tubuh yang harus dihindari jika sedang berkomunikasi pada seseorang.
Kemampuan ini akan jadi bekal yang bermanfaat baginya saat kelak sudah dewasa. Sehingga, ia bisa berdaptasi dengan baik pada lingkungan, dan tahu bagaimana bersikap dengan benar.
5. Peka Terhadap Lingkungan, Mau Membantu Orangtua Melakukan Suatu Pekerjaan

Jangan sampai, sudah tahu Bunda sedang kewalahan mengerjakan pekerjaan rumah, anak hanya akan diam saja tanpa mau membantu orangtuanya. Inilah sebabnya, penting untuk menanamkan rasa peka terhadap lingkungan pada diri anak. Ajar mereka untuk memahami situasi, melihat apa yang sedang terjadi di sekitarnya, dan apa sikap yang sebaiknya dilakukan.
Dengan begitu, pada berbagai macam kondisi dia bisa menunjukkan sikap kepekaannya. Membantu Bunda mengerjakan pekerjaan rumah, membantu orang tua menyebrang di jalan, atau memberi bantuan kepada mereka yang sekiranya membutuhkan bantuannya.
Sampai di sini, Bunda sudah paham kan. Apa saja kemampuan dasar dalam hidup yang harus Bunda ajarkan pada anak? Semoga sih, sudah paham ya Bun!
