Saya Reva, punya anak usia sekitar 5 tahun. Sewaktu belajar jalan tidak jarang tanpa sengaja dia menabrak kursi atau meja. Lalu ia menangis. Kemudian, yang saya lakukan supaya tangisan anak berhenti adalah dengan memukul kursi atau meja yang tanpa sengaja mereka tabrak.
Sambil mengatakan, “Siapa yang nakal ya? Ini sudah Mama pukul kursi/mejanya…sudah cup….cup…diem ya. Akhirnya si anak pun terdiam. Belakangan Saya mulai menyadari, Ketika proses pemukulan terhadap benda benda yang mereka tabrak terjadi, sebenarnya saya telah mengajarkan kepada anak kita bahwa ia tidak pernah bersalah. Saya baru menyadari hal ini ketika anak Saya sudah mulai melawan. Perilaku melawan ini terbangun sejak kecil karena tanpa sadar saya telah mengajarkan untuk tidak pernah merasa bersalah loh.
Curahan hati dari salah seorang Bunda diatas, mungkin adalah satu dari sekian banyak penyesalan kita dalam mendidik anak. Secara tak sadar kita sedang menanamkan kepercayaan bahwa anak kita bukanlah pihak yang bersalah. Padahal, daripada menyalahkan benda lain yang ada di sekitarnya. Kita bisa memilih untuk memberinya pemahaman. Tentang resiko dan konsekuensi dari sebuah perbuatan. “Nggak apa-apa kak, tapi lain kali hati-hati ya bisa nggak jatuh lagi”, misalnya. Selain menyalahkan benda mati lain, berikut adalah kesalahan lain yang juga perlu kita hindari dalam mendidik anak.
Sering Berbohong dengan Hal-hal Kecil
Anak-anak akan selalu mendengarkan kata-kata dari orangtuanya karena mereka percaaya. Sayangnya, sebagai orangtua kita justru sering menyalah gunakan kepercayaan mereka dengan berbagai macam alasan tertentu. Entah untuk menghindari keinginan anak atau untuk membuat mereka menuruti perintah orangtua. Misalnya, ketika Ayah dan Bunda ingin pergi dan terpaksa meninggalkan anak di rumah neneknya. Lantas berkata pada si kecil hanya pergi sebentar, tapi ternyata pergi hingga larut malam atau berhari-hari.
Atau pada kasus lain, Bunda mungkin berbohong dengan membuat ancaman kecil. Jika anak tak mau makan, maka ia tak akan ikut serta jalan-jalan. Padahal, dua hal ini adalah sesuatu yang tidak memiliki keterkaitan sama sekali. Apalagi jika ternyata orangtua tak menyanggupi ucapan untuk tidak mengajanya jalan-jalan nanti. Sehingga anak jadi berpikir bahwa itu adalah sebuah gertakan belaka.
Sebaliknya, cobalah untuk berkata jujur saja bun. Sampaikan padanya, jika ayah dan bunda memang harus meninggalkannya di rumah neneknya dulu, karena ada keperluan. Berikan pengertian pada anak yang sekiranya bisa membuatnya paham. Misalnya, jika ia tak makan dengan benar, bisa jadi ia lapar dan membuatnya sakit.
Menuruti Keinginan Anak Agar Ia Tak Lagi Merengek
Pada satu kesempatan, entah saat berbelanja atau di tempat umum lainnya. Si kecil tiba-tiba marah dan meminta bunda untuk membelikan sesuatu padanya. Hanya karena tak enak hati karena menjadi pusat perhatian orang-orang, maka akhirnya bunda pun luluh lalu memenuhi permintaannya.
Dari sikap kita yang seperti ini, anak kemudian belajar bahwa permintaannya akan dikabulkan ketika ia meminta dengan perlawanan yang gigih di muka umum. Bukan tak mungkin, jika ia akan kembali melakukan hal yang sama untuk permihtaan yang berbeda.
Untuk itu, meski menjadi pusaat perhatian orang karena si kecil tiba-tiba mengamuk atau menangis di tempat umum. Sebaiknya orangtua perlu untuk tetap tegas dan bersikap konsisten. Sembari memberi mereka penjelasan, jika anak menginginkan sesuatu ia tak seharusnya meminta dengan cara yang seperti itu. Walau mungkin tidak tega, tapi sikap seperti ini jauh lebih baik untuk tumbuh kembangnya.
